Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Persia 35 (Tiga Puluh Lima) Dinasti Timurid: Penguasa Mongol Islam di Persia

Kamis, 19 Oktober 2023 | Oktober 19, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-19T18:40:45Z
mercusuar867 -  Memasuki abad ke-15, dan setelah berbagai penaklukan, wilayah kekuasaan Dinasti Timurid terbentang luas mulai dari daratan anak benua India sampai daratan Anatolia, dan dari Transoksania sampai Irak dan Suriah. 

Kekuasaannya begitu besar dan diakui oleh beberapa kerajaan lainnya. Sultan Mamluk dari Mesir Mengirimkan duta besarnya ke Samarkand sebagai tanda pengakuan atas kekuasaannya. 

Kaisar Bizantium, John VIII, bahkan memberikan Georgia kepada Timur Lenk. Duta besar lain yang datang ke Samarkand antara lain adalah Gonzales de Clavijo yang dikirim oleh Raja Henry III, penguasa kerajaan Castile Spanyol. 

Meski telah menguasai wilayah yang sangat luas, tetapi Timur Lenk belum bersedia menghentikan penaklukannya. Dia membuat rencana penaklukan baru yang disahkan ditetapkan oleh Quriltay, Majelis tertinggi negara. 

Dinasti yang menjadi targetnya kali ini adalah Dinasti Cina, karena Timur Lenk tidak mau hanya menjadi penguasa yang berasa dibawah bayang-bayang nama besar Dinasti Cina. 
Penyerangan dimulai pada tahun 1404 M dengan menyeberangi Sungai Oxus. 

Namun, sesampainya di otrar, pintu masuk menuju daratan Cina, Timur Lenk jatuh sakit dan meninggal dunia pada tanggal 14 Januari 1405 dalam usia 71 tahun selama memegang kekuasaan selama 36 tahun. 

Jenazah Timur Lenk baru diangkut ke Samarkand dua bulan kemudian dan prosesi pemakamannya dilakukan dengan meriah. Makamnya terletak di bangunan Gur-i-Amir, yang kemegahan nya masih dapat kita saksikan sampai saat ini. 

Bersambung..... 
×
Berita Terbaru Update