Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KH. Wahab Chasbullah (1888-1971) Komando Laskar Kiai Khos... 1 (Satu)

Kamis, 09 November 2023 | November 09, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-11-10T08:28:54Z
mercusuar 867 - Belajar kepada Kiai Wahab Chasbullah adalah belajar tentang semangat pergerakan kebangsaan yang tidak pernah pudar. 

Kiai Wahab atau mbah Wahab, yang lahir pada 31 Maret 1888 merupakan salah satu tokoh penting dalam historiografi Indonesia  pesantren dan Nahdlatul Ulama. 

Perannya dalam mengokohkan nilai-nilai Islam Indonesia dan menegakkan NKRI tidak bisa dilupakan. 

Untuk itulah, merenungkan jejak langkah Mbah Wahab Chasbullah pada momentum perjuangan kebangsaan, tentu menjadi inspirasi berharga. 

Kiprah Kiai-kiai pejuang dari pesantren tidak banyak tertulis dalam historiografi Indonesia. Tentu saja, politik pengetahuan menjadi instrumen utama untuk menganalisis terpinggir nya peran Kiai dan tokoh pesantren dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. 

Pada abad XIX, Santri menjadi barusan terdepan dalam perang Jawa (1825-1830), yang dikomando pangeran Diponegoro. 

Laskar pimpinan Kiai Maja, Kiai Hasan Besari dan Sentot Ali Basya, menyelaraskan gerakan perlawanan Dipake selain Laskar ksatria yang pangeran Sastradilaga. 

Perjuangan santri tidak banyak ditulis dalam politik ingatan, justru ditenggelamkan dalam mitos dan ilusi. 

Pada masa revolusi, jaringan santri Kiai berperan penting dalam memperjuangkan kemerdekaan dan melawan serdadu kolonial. 

Seruan Fatwa Jihad Kiai Hasyim Asy'ari  (1871-1947) menggerakkan ribuan santri untuk berjuang bersama pada November 1945 di Surabaya dan peristiwa palagan Ambarawa, semarang. Lagi-lagi peran sejarah santri ini tersisih dari naskah Indonesia modern. 

Alfatihah..... 
 
Bersambung...... 
Sumber:Pahlawan Santri Tulang Punggung Pergerakan Nasional
By: Munawir Aziz
Foto: Mualliminenamtahun.net
Penyadur: Abdul Chalim

×
Berita Terbaru Update